Pelaksanaan Kegiatan PPL mahasiswa Jurusan PMI di Instansi BBPPKS Makassar

  • 31 Oktober 2023
  • 09:05 WITA
  • AKUNNYA PMI
  • Berita

PPL yang diselenggarakan secara periodik diorientasikan untuk membangun kompetensi mahasiswa agar dapat berkembang secara lebih sistemik dan terarah. Kompetensi akademik, kompetensi sosial, dan kempetensi kepribadian perlu secara konsisten dibangun dengan berbagai instrumen untuk mendekatkan pada konstruksi CPL yang telah digariskan.  Tahapan PPL diinisiasi dengan pembekalan oleh kaprodi dan sekprodi beserta tim pembimbing PPL yang lain. Muatan dalam pembekalan fokus pada substansi, teknis, dan etika dasar yang perlu diberi perhatian oleh segenap mahasiswa yang PPL. Pemilihan lokasi (institusi/dinas/kantor) dilakukan secara partisipatif dan tertuntun. Partisipatif karena mahasiswa yang diberikan mandat untuk mencari tempat PPL yang didasarkan pada keselarasan dan koneksi. Tertuntun karena prodi tetap memberikan kontrol dan evaluasi terhadap lokasi yang dipilih dan diajukan oleh mahasiswa. Secara umum, lokasi PPL adalah institusi/lembaga/kantor yang telah menjalin kerjasama dengan prodi. Esensi dasar dari PPL diharapkan dapat memberi penguatan akademik dan non akademik. Lama atau waktu yang dibutuhkan setiap mahasiswa dalam ber PPL adalah 1 hingga 2 bulan yang disesuaikan dengan lama waktu yang diberikan oleh lembaga/kantor/dinas tempat mahasiswa melakukan PPL. Hasil observasi dan laporan memberikan informasi bahwa terdapat variasi aktivitas yang secara keseluruhannya bernilai guna dalam memberi muatan pada pengembangan dan penguatan kapasitas mahasiswa. Pembimbing PPL secara periodik mengunjungi mahasiswa di lokasi masing-masing untuk memastikan kegiatan tersebut berjalan sesuai dengan koridor dan prosedur yang telah ditetapkan oleh prodi. Mahasiswa mendapatkan banyak pengalaman lapangan yang sudah barang tentu berefek positif pada penguatan kapasitas mahasiswa.